SD Literasi Qur'ani Mengikuti Kegiatan Training Leadership Kepala Sekolah

SD Literasi Qur’ani Kabupaten Rejang Lebong mengikuti kegiatan Training Leadership di Hotel Sepanak Curup.

11/19/2023

SD Literasi Qur’ani Kabupaten Rejang Lebong mengikuti kegiatan Training Leadership di Hotel Sepanak Curup 19 November 2023. Peserta kegiatan dari Kepala Sekolah tingkat SD/TK se- Kabupaten Rejang Lebong dengan Narasumber Prof. Dr. Hamengkubuwono, M.Pd Direktur Pascasarjana IAIN Curup.

Pelaksana Kegiatan Bapak Rajab Effendi, M.Pd menyampaikan tujuan pelaksanaan kegiatan Training Leadership adalah Membantu kepala sekolah mengembangkan keterampilan kepemimpinan yang diperlukan untuk mengelola dan memimpin tim. Meningkatkan mutu Kepala Sekolah tingkat SD/TK se- Kabupaten Rejang Lebong dibidang Manajemen dan Kepemimpinan sehingga berdampak pada pencapaian Akreditasi Sekolah. Kepala SD Literasi Qur’ani Ustadzah Beta Hana Khoiriah, M.Pd mengikuti kegiatan dengan Baik dan memiliki Rencana Tindak Lanjut setelah kegiatan yaitu menerapkan Prinsip – Prinsip Kepemimpinan dalam memajukan Lembaga Pendidikan Islam yaitu SD Literasi Qur’ani.

Beberapa materi yang disampaikan dan didiskusikan yaitu tentang kepemimpinan kepala sekolah yang efektif dimana harus memiliki tiga dimensi (tugas, prilaku, keefektifan) secara situasional dengan gaya instruktif, konsultatif, partisipatif dan delegatif sesuai dengan tingkat kematangan dari stafnya atau guru-guru. Harapannya Kepala Sekolah tingkat SD/TK se- Kabupaten Rejang Lebong memiliki Kepemimpinan Efektif dalam mengembangkan dan memajukan Lembaga Pendidikannya.